Jenis, Ciri Ciri, dan Khasiat

Batu Akik Biru Langit Dan Spirtus Baturaja Jadi Cindramata KAA

Konsfrensi Asia Afrika (KAA) yang diselenggarakan di Jakarata dan Bandung tanggal 21 - 23 April 2015 banyak sekali mengagendakan banyak kegiatan. Tetapi ada yang unik dari KAA tahun ini yaitu cinderamata yang akan diberikan oleh Pemerintah Indonesia kepada para utusan negara anggota KAA. Cinderamata yang dimaksud adalah Batu Akik berwarna biru yang berasal dari Baturaja Sumatera Selatan. Batu Akik tersebut adalah batu Spirtus dan Batu Biru Langit yang sangat terkenal.

Cindramata KAA Batu Akik Spirtus Baturaja

Saat ini batu-batu akik tersebut sedang dalam pengerjaan oleh para pengerajin batu akik di Bandung. Ridwan Kamil selaku walikota Bandung tidak menyebutkan berapa harga untuk batu tersebut, tetapi Ia mengatakan tujuan memberikan cinderamata dalam bentuk Batu Akik yang berasal dari Baturaja ini untuk mengenalkan kepada dunia ragam batu akik yang dimiliki oleh Indonesia tidak kalah dengan batu-batu mulia yang dimiliki oleh negara-negara peserta KAA.

Cindramata KAA Batu Akik Biru Langit Baturaja


Batu Biru Langit dan Batu Spirtus merupakan keluarga dari Blue Chalcedony yang memiliki ciri berwarna biru seperti langit atau biru seperti air spirtus, bila disenter terdapat serat seperti tempurung kura-kura, semakin pudar serat kura-kura yang ada pada batu tersebut semakin tinggi harga yang didapat batu tersebut. Bila serat kura-kura masih berwarna putih seperti awan maka nilai batu tersebut masih terbilang relatif rendah. Bila terkena matahari batu Biru Langit ataupun Spirtus akan mengeluarkan giwang berwarna putih pada bagian bawah, beda dengan Batu Akik Lavender yang memiliki giwang berwarna pink umumnya.

Jadi kita turut bangga bahwa batu akik yang kita miliki menjadi salah satu cinderamata untuk konfrensi tingkat dunia ini. Jadi jangan pernah malu untuk memakai batu akik lokal untuk perhiasan seperti cincin dan lain sebagainya

Share :

Facebook Twitter Google+
Back To Top